Ruam Pada Bayi
Pemahaman Ruam Bayi
Bayi atau anak anak memiliki kulit yang lebih sensitif jika dibandingkan dengan orang dewasa. Ruam bayi memiliki banyak bentuk seperti papula, makula, dan vesikel. Bayi atau anak anak sangat rentan terkena ruam, kebersihan adalah salah satu faktor penting dari pencegahan ruam pada bayi. Jika ruam tidak hilang setelah beberapa hari maka dibutuhkan konsultasi medis untuk mengobati ruam bayi.
Etiologi Ruam Pada Bayi
Ruam bayi dapat disebabkan oleh iritasi dan infeksi. Etiologi umum ruam bayi, yaitu:
● Ruam akibat popok. Ruam akibat popok adalah ruam yang berwarna merah terang yang terjadi saat kulit bayi terkena popok kotor yang diperparah dengan kelembaban dan menyebabkan iritasi pada kulit bayi. Ruam popok selain disebabkan oleh iritasi dapat juga disebabkan oleh candida atau jamur yang biasanya menyebabkan ruam merah dengan bintik bintik merah kecil di lipatan kulit. Bayi yang disusui biasanya tidak banyak memiliki ruam bayi yang diakibatkan oleh popok.
● Dermatitis seboroik. Dermatitis seboroik adalah kondisi kulit bayi muncul ruam bayi yang muncul kondisi kulit yang seperti bersisik berwarna kekuningan yang biasa terdapat pada kepala anak atau bisa juga pada daerah lipatan. Tidak jelas apa etiologi dari dermatitis seboroik yang pasti dermatitis seboroik biasanya akan hilang sendiri pada saat anak berusia 6 bulan. Dermatitis seboroik dapat diobati menggunakan sabun yang mengandung zat selenium sulfida yang kemudian dipijat menggunakan minyak alami seperti minyak zaitun dan lain-lain. Jika menggunakan cara ini masih tidak menunjukkan perubahan yang signifikan, maka diperlukan penggunaan krim kortikosteroid.
● Eksim (dermatitis atopik). Eksim adalah ruam merah, bersisik, yang terasa gatal. Ruam bayi ini dapat memburuk saat cuaca dingin dan kering. Meskipun penyebabnya tidak diketahui, dermatitis atopik bersifat familial, dan sering diduga terjadi karena reaksi alergi. Pada sebagian anak dermatitis atopik dapat hilang sendiri saat menginjak dewasa tetapi pada sebagian yang lain ruam bayi ini terus bertahan seumur hidup. Perawatan awal dermatitis atopik dapat dilakukan dengan memakai sabun yang lembut, menyemprot udara agar menjadi lebih lembab, krim kortikosteroid dan antihistamin.
● Infeksi virus yang menyebabkan ruam bayi. Ruam bayi juga dapat timbul karena infeksi virus. Ruam bayi akibat roseola dan eritema infectiosum tidak berbahaya dan biasanya dapat sembuh setelah mendapatkan perawatan. Ruam bayi yang disebabkan oleh cacar, campak, dan rubella menjadi kurang umum karena vaksin.
Penyebab lain yang bisa menyebabkan ruam bayi adalah infeksi jamur. Infeksi jamur yang terjadi di kepala dan badan anak-anak sangat umum terjadi. Selain itu ruam bayi dapat terjadi karena moluskum kontagiosum yang merupakan sekelompok papula atau benjolan daging seperti mutiara yang disebabkan oleh infeksi virus. Ruam bayi ini sebenarnya dapat hilang sendiri namun virus yang menyebabkan penyakit ini dapat menular. Tidak jauh beda dengan moluskum kontagiosum, milia adalah kista seperti mutiara yang dapat muncul pada bayi yang baru lahir. Ini dapat disebabkan oleh sekresi keringat yang terjadi pertama kali. Seperti moluskum kontagiosum, milia dapat sembuh sendiri tetapi bedanya milia tidak menular karena tidak terjadi karena virus.
Selain itu demam berdarah juga dapat menjadi penyebab ruam bayi yang terasa gatal. Tetapi tidak perlu terlalu khawatir karena biasanya dapat diredakan dengan antibiotik tetapi pasien tetap harus mendapatkan perawatan khusus dari dokter
Diagnosis Dan Pengobatan
Pengobatan dan diagnosis pada anak anak tidak jauh berbeda dari orang dewasa. Pengobatan biasanya dengan menggunakan obat oles berupa obat anti jamur pada kulit atau obat yang dikonsumsi. Pada beberapa anak infeksi jamur menyebabkan reaksi radang yang menyebabkan munculnya plak yang menyakitkan bagi anak anak, radang, bahkan bengkak di kulit yang biasa disebut dengan kerion. Kerion memerlukan perawatan khusus.
Referensi :
- MSD: Ruam pada anak-anak: https://www.msdmanuals.com/fr/accueil/problèmes-de-santé-infantiles/symptômes-chez-les-nourrissons-et-les-enfants/éruptions-cutanées-chez-les-enfants
- Qare: Ruam pada anak: Bagaimana cara mengobatinya?: https://www.qare.fr/sante/eruption-cutanee/enfant/
- Salut bonjour: Bagaimana cara menangani anak yang terkena ruam: https://ressourcessante.salutbonjour.ca/healthfeature/gethealthfeature/que-faire-quand-votre-enfant-a-une-eruption-cutanee
Keyword : Ruam bayi